Catatan Pagi Agustus 2010

Di terpa kelam malam,
hatinya tak temaram
Di terjang terang siang,
hatinya tak meriang
Saban hari
Merajut mimpi
Tiada sepi
Hingga tepi
*02.08.2010 posted @ facebook *malam

Mobil motor merantai menyungai di jalanan Jakarta
Mengarus lamban menguapkan teduh wajah
Aku timbul tenggelam menghanyut pelan
Terluruhlah jarum-jarum dan angka-angka arlojiku
*03.08.2010 posted @ facebook

Kicau beburung kini klakson
Bisikan angin kini deru mesin
Wangi pagi kini uap timbal
Jalan Jakarta memangkas usia
*04.08.2010 posted @ facebook

Tercurikah kemeriahan pagi?
Oleh berat kantuk tak terperi
Burung gereja kicaukan sepi
Beban sumuk malam di semilir angin pagi
Wajah-wajah datar tanpa senyum berseri
Wangi terpanggang bantalan roti
Ah, sapa jualah yang pantas dari mulut ini
Kawan, selamat menikmati hari... :-)
*05.08.2010 posted @ facebook

Seiris pagi hangat kusantap
Secangkir kesyahduan kusesap
Gempita bingar jalan kupaksa lenyap
Semangat cinta kuberi jalan meresap
Menatap perginya ratap
Di depan sana memanggillah harap
Aku bergegas berlari mantap
*10.08.2010 posted @ facebook

Pagiku dibasuh hujan
Membersihkan debu malam
Menghalau sedu sedan
Menghadirkan sejuk harapan
*16.08.2010 posted @ facebook

Pagiku lenyap senyap
Mimpi dan siangku telah menculiknya
*22.08.2010 posted @ facebook

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Keren dah mas tomy :)

Tomy Saleh mengatakan...

makasih :-)